AKSI GACOR 6 - SABTU CB - SHARING ASYIK BELAJAR TEKNOLOGI SERU CHROMEBOOK NTT GOES TO DIGITAL
AKSI GACOR 6 - SABTU CB - SHARING ASYIK BELAJAR TEKNOLOGI SERU CHROMEBOOK NTT GOES TO DIGITAL ~ Salam dan Bahagia. Halo sahabatku semua dimanapun berada. Kembali kali ini saya akan berbagi berkaitan dengan praktik baik inovasi pembelajaran teknologi yang telah saya lakukan. Kali ini juga tentu tidak kalah seru dengan seri sebelumnya karena saya berhasil mengajak berkolaborasi dengan sahabat teknologi NTT 2023 dan juga beberapa keynote speaker yang sudah tidak asing lagi pada dunia digital NTT ini yakni BPMP NTT dan juga Google for Education.
Kegiatan ini terselenggara tentu atas kerja sama yang baik dengan rekan sahabt teknologi NTT serta juga dengan beberapa pihak atau mitra strategis dalam kaitannya pembelajaran berbasis TIK. Awalnya saya berusaha menghubungi kepala BGP NTT Bapak Herdiana, ST., MBA dan ternyata respon beliau sangat bagus dan bersemangat.
Menindak lanjuti hal tersebut saya memiliki ide bahwasannya saya ingin berbagi praktik baik inovasi pembelajaran ini SPESIAL seri chromebook. Akhirnya saya hubungi Sahabat teknologi NTT Yohanes Kia Wuwur untuk berkolaborasi. Ternyata respon juga sangat bersemangat dan justru mengusulkan satu rekan lagi untuk berkolaborasi yakni Antonius Trisanto Tukan. Wah lengkap ini pada seri webinar ini benar-benar seri SPESIAL CHROMEBOOK.
Mengingat bahwa ini dalah seri spesial Chromebook, maka terbesit dalam benak pikiran saya"Bagaiamana kalau melibatkan pihak Google juga?" Akhirnya saya pun menghubungi Google Education Specialist yakni Kak Arija Rose Wanodya yang akrab disapa "Kak ros".
Setelah berhasil mengumpulkan para orang-orang hebat tersebut, selanjutnya saya berusaha untuk mencari Moderator yang sekiranya "PAS" untuk seri SPESIAL CHROMEBOOK ini. Akhirnya saya menemukan co captain belajar.id Sikka yakni Yulius Edison Dara yang juga sering akrab disapa "kaka nong'. Wah makin seru karen ada "kak Ros, dan juga Kaka Nong". Nampak suasana humble nya.
Kegiatan dimulai dengan pembukaan dari moderator dan disambung oleh Pembicara utama yakni Bapak Herdiana selaku Kepala BPMP NTT. Pada sesi ini beliau menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih karena turut dilibatkan pada seri webinar ini apalagi pas dengan tupoksinya sebagai salah satu penjamin mutu pendidikan khususnya di NTT ini. Beliau juga memberikan motivasi kepada seluruh peserta dan narasumber agar terus semangat berbagi dan berinovasi untuk memberikan pembelajaran yang menyenangkan dan berdampak bagi murid.
Sesi selanjutnya adalah sesi dari Kak Ros yang mana langsung memberikanpertanyaan pemantik tentang "untuk apa sih biasanya Bapak/Ibu menggunakan Chromebook?" Banyak peserta yang merespon dan memberikan jawaban bagaimana semangatnya dalam memanfaatkan chromebook pada pembelajaran. Kak Ros disini juga memberikan insight baru terkait pemanfaatan chromebook seperti model menara, api unggun, duet, dan orchestra.
Selanjutnya adalah Sesi berbagi pertama yang mana saya Ali Zaenal sebagai pemateri pertama. Saya langung menampilkan situasi yang sampaikan dengan alur STAR. Dimulai dengan saya menceritakan situasi rapor pendidikan di sekolah saya lebih khusus pada numerasi murid, pembelajaran PJOK yang belum berdamak pada numerasi, serta didukung aset peralatan teknologi yakni chromebook di sekolah. Tantangan yang mana saya menyampaikan beberapa tantangan bagi saya sebagai guru PJOK juga bisa memeberikan pembelajaran yang ber-TIK dan juga ber-Numerasi. Aksinya saya menjelaskan bagaimana Strategi Gacor (Game Chromebook Olahraga) berperan disana dan ditutup dengan hasil /refleksi pembelajaran yang saya lakukan pada inovasi tersebut.
Sesi narasumber kedua dilanjutkan oleh Sahabat teknologi saya yakni Antonius Trisanto Tukan. Pada sesi berbaginya ini disampaikan bagaimana pula mengoptimalisasi peralatan TIK khususnya chromebook dengan teknik "microsite". jadi murid mengakses microsite tersebut dan bisa diarahkan ke berbagai sumber belajar dan juga aktivitas interaktif pada pembelajaran yang telah di desainnya.
Sesi yang ketiga atau terakhir pada berbagi praktik baik ini adalah rekan saya juga yakni Yohanes kia Wuwur yang mana menyampaikan praktik baiknya terkait prasmanan digital. Ia menyampaikan bagiaman chromeboo ini dapat dimanfaatkan dan dioptimalkan dengan offline dengan berbagai dukungan seperti local server, LMS moodle, dan beberapa referensi bahan ajar yang diinput pada server lokal tersebut.
Kegiatan berjalan dengan lancar dan sangat seru yang mana kegiatan ini diluar dugaan ternyata banyak sekali peminatnya. terhitung total dari rekapan daftar hadir ada 112 Peserta dari dalam Provinsi NTT dan ada beberapa rekan luar NTT saya yang juga turut semangat bergabung.
Berikut rekap daftar hadirnya :
0 Response to "AKSI GACOR 6 - SABTU CB - SHARING ASYIK BELAJAR TEKNOLOGI SERU CHROMEBOOK NTT GOES TO DIGITAL "
Post a Comment